Meskipun Kamar Tidur Ukuran Kecil, dengan Cara Ini Bisa Bikin Nyaman Loh. Simak Caranya !
Meskipun Kamar Tidur Ukuran Kecil, dengan Cara Ini Bisa Bikin Nyaman Loh. Simak Caranya !
Konsep minimalis akhir-akhir ini menjadi pilihan banyak orang. Ruangan dengan konsep minimalis selain memberikan nilai fungsi yang maksimal juga dapat memaksimalkan nilai estetika. Bagian yang bisa dirombak sedemikian rupa adalah kamar tidur. Ini adalah solusi, meskipun kamar tidur ukuran kecil, dengan cara ini bisa bikin nyaman loh. simak caranya !
Cara Bikin Kamar Tidur Ukuran Kecil Terasa Nyaman
Kenyamanan pemilik rumah akan dapat dirasakan ketika seseorang mulai menempatkan kamar tidur yang ideal. Tidaklah mudah menentukan area yang cocok untuk dijadikan sebagai kamar tidur. Anda juga perlu mempertimbangkan untuk mendekorasi kamar tidur agar nilai kenyamanan dapat semakin terasa. Walaupun kamar tidur ukuran kecil, semua akan tetap menarik apabila mendekorasinya dengan gaya yang diinginkan.
Memanfaatkan Ruang Kosong pada Dinding
Bagian pertama yang bisa memaksimalkan kamar tidur ukuran kecil adalah dinding. Kenyamanan akan bisa didapat apabila area dinding pada kamar dapat dihias dengan gaya yang disukai. Ada banyak jenis konsep yang bisa diterapkan seperti konsep kartun untuk sang anak, konsep modern hingga konsep karikatur. Semua konsep ini cocok dijadikan sebagai ide untuk menghias dinding.
Memilih Perabot Berdiameter Kecil
Akan sangat bermanfaat apabila Anda menempatkan perabot yang berdiameter kecil. Perabot ini sangat sesuai untuk diletakkan pada kamar tidur ukuran kecil. Ada banyak sekali jenis perabot seperti meja hias hingga almari berukuran mini. Semua perabot ini tentunya juga memiliki nilai fungsi yang dapat Anda gunakan untuk keperluan sehari-hari.
Menggunakan Tempat Tidur Bertingkat
Idealnya ruangan yang kecil bukan berarti tidak bisa dimanfaatkan sebaik mungkin. Ada banyak opsi yang bisa dipilih agar kamar tidur bisa terasa nyaman dan menyenangkan. Anda bisa menggunakan tempat tidur bertingkat untuk dapat memaksimalkan area ruang. Dengan tempat tidur bertingkat maka kegunaan dari ruangan bisa dipakai secara maksimal. Anda bisa memilih area untuk tidur dan yang satunya bisa digunakan untuk membaca.
Tambahkan Hidden Storage pada Perabotan
Bagian hidden storage yang bisa dijadikan pilihan terletak pada dipan spring bed. Anda bisa menambahkan ruangan khusus pada dipan sehingga kamar tidur memiliki kesan multifungsi. Hidden storage pada dipan ini akan sangat berguna sebagai tempat penyimpanan barang.
Tempatkan Sebuah Cermin Besar
Area yang minimalis bukan berarti tidak bisa didesain semaksimal mungkin. Seperti halnya pada kamar tidur, Anda bisa membuatnya terlihat futuristic dengan menambahkan cermin berukuran besar. Kegunaan dari cermin ini juga akan berfungsi sebagai tempat merias diri. Kamar tidur minimalis akan tampak lebih lega dan terasa luas berkat dukungan cermin besar di dalamnya.
Dengan memaksimalkan ruangan, walaupun kamar tidur ukuran kecil Anda tetap dapat mendesainnya. Ruangan minimalis bisa dimaksimalkan fungsinya dengan menambahkan beberapa atribut di dalamnya.
6 Ide Desain Kamar Mandi Minimalis Ukuran 2×2, Inspirasi Rumah Terbaik Lahan Minim
Nah, bagi anda yang berencana akan membangun rumah dengan lahan yang sempit, berikut beberapa ide de
Tidak Banyak Kontraktor Interior Menggunakan Papan MDF Sebagai Bahan Utama, Mari Simak Serba Serbinya.
Dalam membangun rumah tidak luput dari desain interior dan beberapa furniturnya. Beberapa orang memb
Ide Inspirasi Desain Ruang Keluarga Untuk Acara Buka Bersama
Kurang dari sebulan lagi kita akan menyambut bulan suci Ramadhan, dimana bulan suci ini ada beberapa