Keunggulan Batu Alam untuk Finishing Dinding Rumah Lebih Elegan

Keunggulan batu alam untuk finishing dinding rumah adalah membuat hunian tampak lebih elegan, dengan begitu kenyamanan Anda akan terjamin dari segi estetika. Tapi, tidak hanya itu, manfaat dari batu alam ini ternyata sangat banyak, di antaranya adalah sebagai berikut.

 

Sumber Gambar : Pinterest

Memperkuat Konsep Desain

Baik pada bagian muka atau pada bagian dalam suatu bangunan, keberadaan suatu material akan sangat berpengaruh pada hasil akhir pengerjaannya nanti. Contohnya pada bangunan bergaya modern minimalis, dimana kebanyakan materialnya menggunakan batu granit dan batu marmer agar tampak lebih mengkilap.

Tentunya, hal tersebut dalam memperkuat kesan yang timbul pada impresi maupun pikiran yang akan tampak nantinya. Pada bangunan yang memiliki konsep modern minimalis sendiri terdapat beberapa keunikan yang terbilang khas, yakni pengaplikasian batu alamnya yang memberi kesan khas.

Umumnya, keberadaan batu alam ini berada di mayoritas ruangan, khususnya dapur dan ruang tengah untuk mempertegas kerapian pada tempat tersebut. Apabila tidak ada unsur mengilat dari marmer yang dipasangkan di ruangannya, maka akan tampak kurang mirip dengan modern minimalis seperti biasanya.

Sehingga, salah satu keunggulan batu alam untuk finishing dinding rumah adalah mempertegas konsep yang sejak awal memang diterapkan pada bangunan tersebut.

Sumber Gambar : Pinterest

 

Awet alias Tahan Lama

Pada bagian dinding dapur, untuk membuat kesan elegan sekaligus mempertahankan keawetan dinding, biasanya menggunakan batu alam bernama palimanan. Tidak heran jika batu yang diproduksi di daerah Cirebon ini menjadi batu favorit karena warnanya yang terang dan bertekstur karena pori.

Keawetan dari batunya juga tidak bisa diragukan lagi, apalagi Anda bisa memberinya pelapis atau coating setelah selesai dipasang untuk menahan lumut. Pada beberapa jenis interior, keberadaan batu ini bisa dipakai untuk dapur, karena awet dan bersuhu dingin.

Tidak hanya di dapur, untuk bagian tengah atau bahkan dinding luar rumah pun, batu ini akan sangat cantik jika diterapkan. Di samping warnanya yang terang, teksturnya yang unik juga memberi kesan tersendiri.

 

Mudah Menyerap Air

Batu candi merupakan salah satu material yang nyaman digunakan untuk bagian luar ruangan karena terkesan alami dan dapat menyerap air. Jenis yang paling banyak dipakai adalah jenis Borobudur lava, dengan warna hitam dan berbentuk lempengan mengilat.

Keunggulan batu alam untuk finishing dinding rumah sendiri tidak bisa lepas dari daya tahannya terhadap cuaca, sehingga penggunaannya harus sangat diperhatikan. Untuk memaksimalkan pemakaian, ada baiknya jika batu candi yang digunakan untuk eksterior atau dinding luar dilapisi dengan coating.

 

Fleksibel di Berbagai Ruangan

Fleksibilitas yang dimiliki berbagai jenis batu alam dapat dimanfaatkan untuk pemasangannya pada berbagai jenis ruangan. Tidak hanya dinding lurus, ada juga yang berbentuk cembung seperti gaya rumah era victoria dengan lengkungan di beberapa bagian eksteriornya.

Karena mudah dibentuk dan dipasang, maka batu alam akan sangat berguna untuk mempertegas gaya rumah tertentu. Contohnya batu andesit untuk gaya rumah klasik mirip konsep rumah Belanda jaman dulu, pengaplikasiannya yang fleksibel akan sangat menguntungkan.

Sebenarnya, keunggulan batu alam untuk finishing dinding rumah sangat banyak dan beragam tergantung jenis batu yang digunakan. Jadi, sangat direkomendasikan bagi Anda untuk menggunakan berbagai batu alam untuk ruangan, baik dari segi kegunaan maupun estetis.